/
0 Comments




Kementerian Agama menyatakan banyak menerima aduan dari masyarakat terkait praktek pembiayaan haji dan umrah melalui sistem Multi Level Marketing (MLM). Kementerian Agama juga mengungkapkan sudah melayangkan surat teguran kepada PT Arminareka Perdana, salah satu perusahaan yang dianggap menggunakan sistem MLM untuk pembiayaan haji dan umrah.

Bunyani Hasbi
Namun PT Arminareka Perdana membantah menggunakan sistem MLM. Berikut penjelasan Konsultan Marketing Umrah dan Haji PT Arminareka Perdana, Ustad Bunyani Hasbi, kepada tim Tabloid Prioritas yang menemuinya Jumat pekan lalu.

PERUSAHAAN ANDA DISINYALIR MENGGUNAKAN SISTEM MLM UNTUK PEMBIAYAAN HAJI DAN UMRAH, BENAR DEMIKIAN?

Tidak. Kami menggunakan sistem kemitraan. Artinya, orang yang mendaftar haji atau umrah akan ditawarkan hak usaha. Hak usaha ini jika dijalankan bisa membawa manfaat bagi pendaftar. Produk kami resmi karena sudah mendapatkan sertifikasi dari Dewan Syariah Nasional MUI

TEKNISNYA?

Orang yang mendaftar akan diberi kewenangan oleh perusahaan untuk mengajak jamaah lain mendaftar. Setiap orang yang bisa diajak untuk daftar umroh akan mendapatkan bagi hasil Rp 1,5 juta per jamaah, semakin banyak jamaah yang didaftarkan akan mendapatkan bonus tambahan yaitu bonus prestasi Rp 500.000 dan bonus pengembangan Rp 1.000.000. Sehingga kalau bisa ajak 10 jamaah umroh bagi hasilnya bukan 1.5 juta x 10 = Rp 15 juta, tapi Rp 21.000.000 karena ada bonus prestasi dan bonus pengembangan tersebut. Selengkapnya bisa lihat Tabel Bagi Hasil klik disini.

BERAPA BIAYA PENDAFTARAN UNTUK HAJI DAN UMRAH?

Untuk umrah 3,5 juta. Sementara untuk haji plus 5 juta. Pelunasannya, bisa dibayar dengan3 cara yaitu:
  • Tunai (bagi yang siap dana),
  • Bisa juga dengan istiqamah menabung Rp 500 ribu setiap bulannya atau,
  • Bisa GRATIS dengan Program Solusi yaitu mengajak jamaah lain untuk berangkat umroh atau haji plus bersama Arminareka Perdana.
APA BEDANYA SISTEM INI DENGAN MLM?

Perbedaan MLM dengan program kemitraan kami adalah, kami tidak mengenal istilah tutup poin. Selain itu kami juga tidak mengenal istilah kepesertaan hangus seperti MLM. Kami juga tidak terdaftar di Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI) tapi mendaftar di Kementrian Agama dan Kementrian Perdagangan. Kami juga tidak mengenal istilah upline dan downline tapi leader dan jamaah.(silahkan baca juga : Perbedaan Antara Program Solusi Arminareka Perdana Dengan Mlm (Multi Level Marketing)

ADA YANG MENGATAKAN SISTEM YANG DIKEMBANGKAN ARMINAREKA PERDANA MEMANG BUKAN MLM, TAPI SKEMA PIRAMIDA ATAU MONEY GAME?

Kami menolak sistem yang kami kembangkan disebut skema piramida atau money game. Sebab apa yang kami lakukan sesuai syariah dan mendapatkan sertifikasi syariah dari Majelis Ulama Indonesia.

SELAMA INI APAKAH ADA ADUAN DARI JAMAAH TERKAIT SISTEM YANG DIJALANKAN ARMINAREKA INI?

Aduan penyimpangan ada. Selama ini memang ada oknum yang mengatasnamakan Arminareka Perdana mencari jamaah tapi uangnya tidak disetor ke perusahaan tapi digunakan untuk kepentingan oknum bersangkutan. Misalnya di Bali ada oknum yang mengaku dari Arminareka Perdana membuka pendaftaran umrah sebesar 13 juta. Padahal biaya umrah yang ditetapkan Arminareka Perdana lebih tinggi dari itu. Penyimpangan yang lain biasanya merebut jamaah orang.

APAKAH ADA SANKSI?

Jika ada jamaah nakal akan diberi sanksi oleh perusahaan. Sanksinya bisa diblack list. Jika ada leader yang mengambil jamaah leader lain akan dicabut hak usahanya.

SARAN ANDA UNTUK MASYARAKAT?

Masyarakat yang akan umrah atau haji harus memperhatikan beberapa hal. Pertama aspek legalitas perusahaan, kemudian memastikan kantornya serta memperhatikan program atau produknya.

Sumber : Tabloid Prioritas, Edisi 30,12 Agustus 2012, www.prioritasnews.com

WUJUDKAN NIAT ANDA KE BAITULLAH
BERSAMA PROGRAM SOLUSI ARMINAREKA PERDANA

Cara Mudah & Cepat Menunaikan Ibadah Haji & Umrah
Tanpa Kendala Biaya

http://www.caramudahkebaitullah.com/2012/11/formulir-pendaftaran-online-arminareka.html
PERWAKILAN PT ARMINAREKA PERDANA
Penyelenggara Perjalanan Umroh & Haji Plus sejak 1990
Izin Umroh D/146 th 2012 & Izin Haji Plus D/230 th 2012
Divisi Marketing Lima Utama Sukses
Jl. Semolowaru Elok AL 2 Surabaya
081332998866, 08585 268 5353, 0878 5180 3366
Email: dna989@gmail.com

KANTOR PUSAT PT ARMINAREKA PERDANA
Gedung Menara Salemba Lt.5
Jl.Salemba Raya No.05 Jakarta Pusat 10440
Telp: 021.3984 2982, 3984 2964, Fax : 021.3984 2985
Website: www.arminarekaperdana.com


You may also like

Kementerian Agama menyatakan banyak menerima aduan dari masyarakat terkait praktek pembiayaan haji dan umrah melalui sistem Multi Level Mark...

Tidak ada komentar: